Jakarta

RightzKeeper's Residence

Ayo bersenang-senang bersama

Peran :

  • Pengunjung

Deksripsi Aktivitas :

  • Ayo dating ke Urbano’s Livingroom dan nikmati waktu santai di sana. Pilih salah satu buku dari kumpulan koleksi buku di sana dan bacalah bersama teman-teman dan keluarga. Dengarkan Pendongeng menceritakan kisah indah untukmu. Bermain piano atau gitar dan nyanyikan lagu-lagu kesukaanmu. Bermain mainan bersama teman-teman.
  • Semua anak dapat bermain di Urbano’s Livingroom, sementara Vita’s Kitchen diperuntukkan hanya bagi anak-anak usia di bawah 4 tahun, di mana mereka mendapatkan pengalaman aktivitas memasak. Mereka dapat menggunakan semua peralatan dan bahan memasak yang disediakan dengan bebas untuk membuat makanan dan minuman, dan menyajikannya kepada teman dan keluarga.

Durasi Aktivitas :

  • 20 menit

Nilai-nilai Yang Dipelajari :

  • Toleransi – bergantian saat akan bermain.
  • Tanggung jawab – semua peralatan yang ada di dalam ruangan.
  • Mandiri – menunjukkan kesukaan dan melakukan aktivitas secara independen.
  • Menghormati – bersikap baik dan memperhatikan saat orang lain berbicara.
  • Percaya diri – saat melakukan aktivitas bersama yang lainnya.

Keterampilan Yang Diperoleh :

  • Musik dan gerak – bermain alat musik dan menari seiring lagu.
  • Bahasa – berbicara dengan yang lainnya, memahami cerita yang sedang diceritakan, membaca buku, dan menceritakan kembali.
  • Kreatifitas – membuat benda saat bermain, bercerita dengan improvisasi.
  • Bermain pura-pura – menjadi orang atau objek lain saat bermain atau bercerita.
  • Kognitif – memecahkan masalah saat bermain.
  • Sosialisasi dan kolaborasi – bertemu teman-teman baru dan bermain bersama.

Ekonomi:

  • Di Urbano’s Livingroom - Mendapatkan KidZos setelah aktivitas selesai (bagi yang menjadi pendongeng dan berlatih alat musik).

  • Di Vita’s Kitchen – tidak mendapatkan/membayar KidZos.

  •  Mendapatkan kidZos setelah aktivitas selesai.